Minggu, 20 Februari 2011

TIM PERSIPURA PERSIAPKAN DIRI SEJAK DINI..



Persipan menghadapi laga Asian Football Confederation (AFC)  maret nanti, Tim Persipura Jayapura kembali  fokus menggelar latihan guna mempersiapkan diri untuk melakoni  jadwal pertandingan kedepan yang semakin padat, Untuk AFC Cup Skuad Mutiara Hitam berada pada Grup H bersama South China dari Hongkong, Chonburi (Thailand)dan Kingfisher East Bengal dari India.

Coach  Jacksen F Tiago mengatakan, kedepan Tim Persipura akan melakoni beberapa jadwal  pertandingan yang sangat padat, yaitu Indonesia Super Liga, AFC dan termasuk  Piala Indonesia.
Dengan jadwal yang sangat padat tersebut, dibutuhkan stamina pemain yang cukup. “Untuk itu saat ini anak-anak sudah mulai memasuki hari latihan (16/2/2011) diawali dengan fitness, setelah sebelumnya kami istirahat dua hari, latihan Tim Persipura tersebut difokuskan pada bagaimana meningkatkan kebugaran tubuh setelah menjalani perjalanan yang cukup melelahkan dalam tour away dan beberapa pertandingan melawan Arema dan Persiba, meski kalah, kita tetap semangat dan latihan tetap jalan terus, sekarang saatnya berpikir untuk meraih kemenangan di depan, biar semua itu jadi pengalaman untuk kita,” ucapnya.

Dalam putaran kedua nanti Tim Persipura Jayapura bertekad mempertahankan posisi puncak klasmen, Jaksen menegaskan, kami ingin meraih hasil yang terbaik musim ini sesuai dengan cita-cita kami sejak awal bergulirnya kompetis 2010/201 kemarin.
Pada putaran kedua  kedepan,  kami bertekad  untuk menuai hasil yang maksimal, Kalau tidak bisa tiga poin, minimal satu poin mengingat tim yang bersaing dengan kami saat ini seperti Arema, Persija, Sriwijaya, Semen Padang, kami hanya mampu finish menutup putaran pertama kemarin  dengan perbedaan selisih enam point dengan mereka, olehnya itu saat ini kami berfikir kalau posisi kita saat ini belum aman dan mudah-mudahan dalam putaran kedua nanti  kami bisa mempersembahkan yang terbaik” ujarnya.

 

Sumber : persipuramania.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar